Khasiat dan Manfaat Sayuran Ketimun

Ketimun adalah sayuran yang sering kita jumpai, baik di pasar tradisional, supermarket, makanan maupun sebagai minuman sehat. Harganya yang terjangkau memudahkan dikonsumsi oleh masyarakat dari kalangan menengah kebawah sampai kalangan elit sekalipun. Untuk olahan yang dihasilkanpun juga bervariatif, dimulai sebagai pelengkap lalapan sambal, salad sampai jus sayuran yang sehat bagi tubuh anda.  Tapi tahukah anda manfaat dan khasiat Ketimun bagi tubuh kita ? berikut beberapa manfaat dari sayuran Ketimun :

khasiat dan manfaat sayuran ketimun

Memperbaiki Masalah Pencernaan
Jika anda menderita masalah pencernaan seperti Gastritis Keasaman, Tukak, dan Maag sebaiknya anda mengkonsumsi sayuran Ketimun yang diolah menjadi jus setiap harinya. Serat makanan yang dikandung dalam sayuran Ketimun dapat mengobati racun yang ada dalam pencernaan anda. Bahkan jika anda sering mengalami sembelit, Ketimun dipercaya dapat menangani keluhan anda mengenai sembelit tersebut.

Menambah kekuatan sendi
Jika keluhan anda seputar persendian, ketimun dapat mengatasi masalah tersebut. Hal ini dikarenakan ketimun mengandung zat Silika yang dapat menambah kekuatan dalam persendian anda

Menormalkan tekanan darah
Zat yang ada dalam ketimun antara lain Potasium, Magnesium dan Serat. Zat ini dipercaya dapat menormalkan tekanan darah anda, sehingga bagi anda yang menderita tekanan darah tinggi atau Hipertensi maupun darah rendah sangat disarankan jika mengkonsumsi sayuran ketimun.

Membunuh Cacing Pita di Usus
Biji dari sayuran ketimun dipercaya sebagai obat alami untuk membunuh cacing pita yang ada di usus anda. Berikan sayuran ketimun beserta bijinya yang lembut kepada anak anda, sehingga anak anda akan terbebas dari parasite cacing pita.

Mengatasi Rematik dan Encok
Jus mentimun yang segar mengandung vitamin A, B1, B6, C dan D serta Folat, Kalsium dan Magnesium. Kandungan seperti inilah yang dapat membantu anda dalam mengatasi penyakit Rematik dan Encok, apalagi jika dicampur dengan Jus Wortel yang sehat dan baik untuk kesehatan mata

Merawat Ginjal
Fakta yang sangat penting lainnya adalah ketimun merupakan diuretik alami terbaik. Karena fakta inilah mentimun dapat melancarkan proses urinasi sebab di dalam ketimun banyak sekali terkandung zat air yang sangat baik untuk ginjal anda.

Melawan Kanker
Ketimun mengandung lariciresinol, pinoresinol dan secoisolariciresinol yang sudah dibuktikan dalam penelitian bahwa dapat menurunkan efek dari beberapa tipe kanker, seperti kanker payudara, ovarium, prostat dan kanker Rahim.


Itulah beberapa khasiat dan manfaat sayuran ketimun yang anda dapatkan ketika mengkonsumsinya. Bagi anda seorang ibu yang ingin mengajari anak anda cinta terhadap sayuran maka sangat disarankan melalui sayuran ketimun selain rasanya yang tidak begitu pahit ketimun terkenal dengan kesegarannya, namun jika anak anda tidak menyukai ketimun dapat disiasati dengan menjadikan ketimun sebagai es jus yang enak dan segar.

Tinggalkan Komentar: